Cara Setting Kenwood TM-271A
- ON kan radio
- Masukkan frekuensi radio (RX-nya) , misalkan mau nyetting repeater TRB RX-nya : 157.900
- Tekan Tombol tuning sekali sampai frekeunsinya kelap kelip, kemudian putar sesuaikan dengan frekuensi tersebut, kemudian tekan tombol MR sekali.
- Klo sudah frekuensi RX-nya disetting, kemudian setting Frekuensi TX-nya = 162.900 . caranya tekan F akan muncul angka 1 (kelap-kelip) putar ke 5 (SFT) tekan tuning pilih + (tanda plus) karena TX-nya lebih besar frekuensinya dari pada RX-nya. Begitu pula sebaliknya, apabila TX-nya lebih kecil dari RX-nya maka pilih minus (-). Hitungannya seperti ini :
157.900 (RX TRB)
Sehingga selisihnya 5.000
Kemudian tekan tuning lagi pilih angka 10 (OFFSET) masukkan 5.000
- setelah itu kita setting nama channelnya , ke angka 16 (MNAME) sesuaikan namanya dengan memutar tuning.
- kemudian kita simpan, dengan menekan F (pilih posisi channelnya dinomor berapa, misalkan 1 (kelap-kelip) kemudian tekan MR.
- kemudian restart radio, tekan power.
- untuk melihat frekuensinya tekan VFO
- untuk ngunci / membuka tekan REV + power.